Cocok untuk pemula dalam menggunakan skincare, Avoskin Your Skin Bae Niacinamide serum memiliki minimum ingredients with maximum result! Apa sih yang membedakannya dengan serum Niacinamide lain?
Perpaduan Niacinamide dan Centella Asiatica , aman untuk kulit sensitif
Niacinamide merupakan vitamin B3 yang berperan penting dalam perbaikan DNA dan keseimbangan sel-sel kulit. Kandungan Niacinamide sebagai main ingredients bekerja sebagai humektan yang dapat mengunci kelembaban dan menghidrasi kulit. Didukung dengan kandungan Glycerin, Butylene Glycol, dan Biosaccharide gum -1 yang memaksimalkan cara kerjanya.
Avoskin Your Skin Bae Niacinamide juga mengandung centella asiatica yang memiliki saponin untuk mempertahankan air lebih lama pada kulit serta mencegah penguapan air dari lapisan epidermis kulit. Centella asiatica juga memiliki aktivitas anti-inflamasi dan menenangkan kulit, sehingga efektif digunakan untuk kulit sensitif dan semua jenis kulit
Skin barrier lebih kuat, kulit lebih sehat!
Fungsi utama serum ini adalah menjaga skin barrier kulit. Selain itu, serum ini juga membantu meratakan warna kulit dan menyamarkan noda hitam, meningkatkan elastisitas kulit, mengurangi kemerahan, mengurangi tampilan pori-pori, melindungi kulit dari bahaya polusi, uv, dan blue lights, dan merawat kulit pasca berjerawat.
Ingredients
Water, Niacinamide, Glycerin, Butylene Glycol, Biosaccharide gum-1, Hydroxyethyl Cellulose, Centella Asiatica Extract, Phenoxyethanol, Chlorphenesin, Dissodium EDTA, Sodium Bisulfite, 1,2-Hexanediol
Cara penggunaan
- Dapat digunakan pagi dan malam setelah toner. Di awal penggunaan, kamu bisa memakainya di malam hari saja sembari membiarkan kulit wajahmu terbiasa dengannya.
- Cukup gunakan 3-4 tetes untuk seluruh wajah
- Usap dan tepuk-tepuk lembut secara merata ke seluruh wajah hingga meresap dengan sempurna.
- Lanjutkan dengan menggunakan moisturizer
Reformulasi warna dan tekstur
Pada bulan Agustus 2022, Avoskin melakukan reformulasi Your Skin Bae Niacinamide serum dari segi warna yang lebih keruh dan tekstur yang lebih cair. Formula yang baru lebih mudah diratakan dan juga lebih cepat menyerap. Semakin nyaman digunakan!
Gimana, apakah semakin yakin untuk mencoba Avoskin Your Skin Bae Niacinamide Serum? Bagi yang sudah mencoba, boleh tulis pengalaman kalian di kolom komentar ya RUBI Gems. Yuk perkuat skin barrier kita!
Untuk product knowledge nya, silahkan klik di sini ya RUBI Gems https://bit.ly/AvoskinYSBNiacinamide
Bergabung Sejak 23 June 2023
Beri Komentar
Komentar
30 Komentarnurul
[email protected]pake serum ini udah mayan lama ,ga perna ganti" ,secinta itu sama serum ini. bagus bangetttt perubahannya keliatan ga lama
Hendrika Valeska Andhela
[email protected]Serum niacinamide yang bisa bikin kukit aku cerah dan kalem dalam waktu 2 minggu aja. Aku suka banget serum ini karena emang beneran ngaruh untuk mencerahkan wajah, selain itu serum ini juga bikin jerawat aku ga makin meradang dan kalem karena centella asiaticanya. Serum ini ringan dan juga bisa mengontrol minyak di wajah. Setelah pemakaian kulit langsung glowing dan cerah.
RUBI Community
[email protected]Kak Hendrika biasa pakai pagi dan malam atau malam aja nih? ❤️
Elsa Natalia
[email protected]Aku suka sama serum ini karna bisa mencerahkan wajah dan dpt membuat wajahku tampak glowing. Untuk oil control juga oke banget serius, kelembaban nya juga berasa, selama pemakaian juga tdk ada muncul reaksi negatif, untuk dark spot jg lumayan membantu walaupun hasilnya ga instan dan untuk waktu 2 minggu menyamarkan dark spot diwajahku kurang.
RUBI Community
[email protected]Wihhh~ Kak Elsa pakai berapa kali nih dalam seminggu? 🥰
Puja rizkiani Hamdani
[email protected]Serum YSB yang ini the best banget sih di aku 😍, terlihat lebih cerah, kemerahan hilang, dark spot berkurang, kulit jdi lembab, suka banget pokonyaa jadi salah satu serum favorit akuuuu 🥰🥰🥰
RUBI Community
[email protected]Thank youu, Kak Pujaa~ Biasanya cuma pakai di malam hari atau pagi juga nih Kak? 🥰
Sitti Kholillah Sirajuddin
[email protected]Niacinamide 12% + Centella Asiatica pahlawan aku. Dari dulu udah nyoba make Niacinamide tpi ga ngaruh apa2 pas make produk Avoskin lgsg deh keliatan perubahannya. Emang the best sih Avoskin❤️
RUBI Community
[email protected]Wahh, spill dong Kak perubahan apa nih yang kelihatan? 😍