Ikuti event RUBI Community dengan mendaftarkan diri menjadi anggota RUBI, dapatkan hak istimewa, berdiskusi di komunitas, juga hadiah menarik dari RUBI.
Home/Skincare / Beauty / Review YSB Balm Stick Anti Makan Tempat ala RUBI Family

Review YSB Balm Stick Anti Makan Tempat ala RUBI Family

Diunggah 09 April 2024

RUBI Community

Content Creator RUBI

Review YSB Balm Stick Anti Makan Tempat ala RUBI Family

Tradisi mudik lebaran datang sebentar lagi. Satu hal yang erat kaitannya dengan pulang ke kampung halaman adalah perjalanan panjang dengan sederet barang bawaan. Perjalanan mudik bisa memakan waktu berjam-jam, atau bahkan beberapa hari. Semakin lama durasi perjalanannya maka persiapan barang bawannya juga semakin bervariasi, termasuk produk kecantikan seperti skincare dan make up.

Supaya aman dan nyaman pilihlah produk kecantikan dengan ukuran yang kecil. Kamu sering mendengar ukuran travel size, kan? MinBi mau merekomendasikan kamu untuk memilih produk kecantikan yang ukurannya kecil supaya handy untuk dibawa dan tidak memakan tempat. Hasilnya, kamu bisa mendapatkan dua manfaat. Pouch kamu bisa muat banyak dan semua kebutuhan kulitmu bisa terpenuhi. 

Cantik Saat Mudik dengan YSB Balm Stick

Bukan cuma MinBi yang merasakan manfaat skincare travel size, RUBI Gems juga setuju tentang seberapa pentingnya skincare mini yang kecil dan handy untuk reapply. Satu produk andalan Avoskin yang bisa menjadi teman kamu selama menjalani tradisi mudik adalah YSB Balm Stick Series.

YSB Balm Stick Series menjadi moisturizer paling praktis ala Avoskin. Kamu hanya perlu mengoleskan balm stick ini di area wajah yang kering secara langsung kapanpun dan dimanapun. Series ini pun memiliki dua variasi, yaitu YSB Vitamin C Wrinkle Balm Moisturizing Stick dan YSB Acne & Pores Savior Balm Stick.

Setiap variasinya memiliki highlight manfaatnya tersendiri. Misalnya, YSB Vitamin C Wrinkle Balm moisturizer cocok untuk melembabkan sekaligus menyamarkan garis halus dan kerutan. Sedangkan YSB Acne & Pores Savior Balm Stick direkomendasikan untuk acne prone skin.  

Baik YSB Vitamin C Wrinkle Balm maupun YSB Acne & Pores, kedua balm stick ini bisa menjaga kulit tetap lembab dan terawat selama menjalani tradisi mudik lebaran. Bahkan ketika kamu tidak punya banyak tempat di dalam tas dan ketika durasi mudik kamu memakan waktu berhari-hari. 

Review YSB Vitamin C Wrinkle Balm Moisturizer di Acne Prone Area

Ada satu cerita dari RUBI Family Kak Amanda Fitra pada akun instagramnya @_ndafit. Kak Amanda sharing tentang YSB Vitamin C Wrinkle Balm Moisturizer yang user friendly dan mudah dibawa ke mana-mana. “This product is super user-friendly and easy to carry everywhere, and it works wonders in calming down those pesky pimples” tulis kak Amanda di akun instagramnya.

Kak Amanda merasa aman untuk mengoleskan YSB Vitamin C Wrinkle Balm Stick moisturizer pada area yang berjerawat. Selain muat untuk dimasukan tas karena travel friendly, YSB Vitamin C Wrinkle Balm menjamin kulit kamu juga aman dan lembab.

Review YSB Vitamin C Wrinkle Balm Moisturizer untuk Kulit Kering yang Sering Terkena AC!

Cerita selanjutnya ada RUBI Ambassador Kak Mulyani lewat instagramnya @mulyani_tottera yang juga berbagi manfaat YSB Balm Stick lewat instagramnya @mulyani_tottera. Kali ini, Kak Mulyani setuju kalau balm stick ini  cocok dipakai berulang pada indoor ataupun outdoor yang memicu kulit kering. 

Lewat video, Kak Mulyani menggunakan YSB Vitamin C Wrinkle Balm Stick Moisturizer pada ruangan ber-AC. Tipe kulit yang semula kering pun berubah menjadi semakin kering. Langkah yang ia lakukan untuk mengembalikan kelembaban kulit adalah dengan mengambil YSB Vitamin C Wrinkle Balm dan mengoleskannya langsung pada areakulit  yang rawan kering. 

Tips mempermudah hidup ya pake YSB Balm Stick ini, karna manfaatnya banyak banget, selain menghidrasi dan melembabkan kulit ternyata juga bisa membantu meratakan warna kulit dan mengandung antioksidan (psstt bisa dipake di tangan juga yaa gengs)” kutip Kak Mulyani lewat Instagramnya.

RUBI Gems, tradisi mudik lebaran seringkali membutuhkan waktu berjam-jam hingga beberapa hari. Untuk itu, mulai dari persiapan hingga perjalanannya haruslah aman dan menyenangkan. Salah satu cara untuk membuat perjalanan pulang ke rumah tidak memberatkan adalah membawa barang bawaan yang paling kamu butuhkan. Sederet skincare dan make up yang tidak makan tempat serta bisa memenuhi kebutuhan kulitmu. 

YSB Balm Stick Moisturizer berharap bisa menjadi your go-to best friend selama mudik lebaran. Bisa diandalkan dan selalu handy untuk digunakan kapanpun dan dimanapun kamu membutuhkannya. 

RUBI Gems, kamu penasaran nggak sih ingin membuktikan seberapa praktisnya YSB Balm Stick Moisturizer sambil menjalani tradisi mudik? Menyambut adanya Salebration, khusus buat RUBI Gems yang penasaran sama produk Avoskin MinBi punya voucher 50K dengan minimum pembelian 299K. Nggak hanya itu, masih banyak promo Salebration lainnya yang bisa kamu kepoin di fitur discussion website RUBI Community di link ini https://bit.ly/Salebration-RUBI. Yuk buruan checkout sekarang!

RUBI Community

Content Creator RUBI

Bergabung Sejak 26 June 2023

Review YSB Balm Stick Anti Makan Tempat ala RUBI Family

Beri Komentar

Komentar

0 Komentar

Belum ada komentar untuk artikel ini.